Hari 1 :Keberangkatan (Jakarta - Jeddah - Madinah)
- Rombongan tiba dan berkumpul Terminal 3 Bandara International Soekarno Hatta pukul 08.30 WIB.
- Absensi dengan menyerahkan koper dan menerima idcard.
- Pengarahan, pembagian paspor dan bording pass serta doa pelepasan kemudian rombongan menuju antrian imigrasi dan masuk ruang tunggu.
- Pukul 17.40 WAS Landing di Jeddah Airport
- Langsung menuju ke Bus dan bersiap melakukan perjalanan menuju ke Madinah (Estimasi 5-6 Jam)
- Pukul 23.00 Tiba di Madinah
- Checkin Hotel dan Free Program
Hari 2 : Medinah
- Pukul 07.00, ziarah Raudhah (Taman Surga yang berada di dalam Masjid Nabawi) dan berziarah ke Makam Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassalam dan kedua sahabatnya Radiyallahu Anhuma yaitu Abu Bakar Asshidiq dan Umar bin Khattab (kondisional).
- Pukul 16.00 ziarah sekitar masjid nabawi yaitu ke makam Baqi, masjid abu bakar, masjid ali bin abi tholib, masjid ghomamah dll
- Melaksanakan sholat fadhu berjamaah dan qiyamul lail berjamaah serta memperbanyak ibadah sunnah di Masjid Nabawi.
Hari 3 : Medinah
- Pukul. 07.00 Ziarah Madinah antara lain : Sholat di Masjid Quba (Masjid pertama yang di bangun Rasulullah), melewati Masjid Jum’ah, melewati Masjid Qiblatain, melewati Masjid Tujuh (kawasan gabungan dari 7 mesjid kecil), ziarah ke Makam para Syuhada yg berada di antara Bukit Rumat (Bukit Tempat Pemanah kaum muslimin) dan Jabal Uhud (gunung tempat terjadinya perang Uhud yang dijanjikan Allah merupakan bukit yang ada di Surga) dan belanja Pasar Kurma (pasar di tengah kebun kurma yang menjual oleh-oleh jamaah seperti kurma, zaitun, coklat, kismis, dll (kondisional) .
- Pukul 16.00 diadakan manasik/pembekalan keberangkatan umrah
- Melaksanakan sholat fardhu berjamaah, qiyamul lail serta memperbanyak ibadah sunnah di Masjid Nabawi.
Hari 4 : Medinah - Mekkah
- Pukul 10.00 koper bagasi di siapkan di depan kamar masing-masing.
- Melaksanakan sholat Zuhur kemudian Jama' Taqdim Sholat Ashar dan kembali ke hotel untuk makan siang,
- Pukul 14.00, checkout hotel menuju Mekkah, Miqat di Masjid Bir Ali, Sholat Sunnah Ihram dan Niat Umroh
- Setelah perjalanan ke Madinah ke Mekkah dengan Bus (estimasi 4-5 Jam Perjalanan)
- Setelah sampai hotel di Mekkah, checkin, makan malam selanjutnya berkumpul di lobby untuk bersama-sama menuju Masjidil Harom untuk melaksanakan Sholat Maghrib & Isya (jama’ Takhir) Serta melaksanakan Rukun Umroh (Tawaf, Sa’i dan Tahallul) (kondisional).
- Melaksanakan Sholat Fardhu berjamaah, qiyamul lail serta memperbanyak ibadah sunnah di Masjidil Haram
Hari 5 : Mekkah
- Melaksanakan sholat Jumat & Fardu berjamaah, qiyamul lail serta memperbanyak ibadah sunnah di Masjidil Haram
- Acara free bisa diisi dengan Ibadah sunnah atau tawaf sunnah
Hari 6 : Mekkah
- Pukul 07.00 Ziarah kota Mekkah ke Jabal Tsur (Tempat bersembunyinya Rasulullah saat dikerja kaum Quraisy), Padang Arafah (tempat wukuf jamaah haji), Jabal Rahmah (Tempat yang diyakini merupakan bertemunya Nabi Adam dan Siti Hawa), melewati Muzdalifah (Tempat mabit & ambil batu untuk lontar jumrah jamaah haji), melewati Mina (Tempat mabit & lontar jumrah jamaah haji), melewati Jabal Nur/Gua Hira (Gua tempat turunnya wahyu yang pertama untuk Rasulullah) &Ambil miqat di Ji’ranah untuk menunaikan ibadah Umrah ke-2 (bagi yang berkenan) kemudian kembali ke hotel. (kondisional)
- Setelah makan siang jamaah berkumpul di lobby menuju Masjidil Haram untuk Sholat Dhuhur di Masjidil haram dan melaksanakan rukun umroh (Tawaf, Sai dan Tahallul ). Kondisional.
- Melaksanakan sholat Fardhu berjamaah, qiyamul lail dan memperbanyak ibadah sunnah di Masjidil Haram.
Hari 7 : Mekkah
- Melaksanakan Sholat Fardhu berjamaah, qiyamul lail serta memperbanyak ibadah sunnah di Masjidil Haram
- Acara free bisa diisi dengan umrah sunnah atau tawaf sunnah
Hari 8 : Mekkah-Jeddah
- Sholat Tahajud, Sholat Subuh di Masjidil Haram
- Pukul 10.00 koper di letakkan di depan kamar masing-masing, lalu jamaah menuju Masjidil haram untuk tawaf wada, sampai menunggu waktu Sholat Zuhur.
- Selesai Sholat Zuhur, Makan Siang di Hotel
- Pukul 14.00 check out hotel menuju Jeddah untuk city tour ke Alamoudi Museum (museum peradaban arab kuno), melewat masjid Qishos dan makam Siti Hawa, berbelanja di Cornice
- Pukul 21.00 Menuju bandara King Abdulaziz Jeddah untuk bersiap checkin dan Proses Imigrasi
Hari 9 : Jeddah-Istanbul Turkey
- Take Off dari Jeddah ke Istambul Jam 02.15
- Tiba Di Airport Istambul, Pemeriksaan Paspor dan Visa Di Imigrasi Istambul
- Jamaah Menuju Hotel menggunakan Bus.
- Jamaah Check In di Hotel & Breakfast Bersama.
- Setelah Sarapan, dan Jamaah dapat istirahat sesuai dengan waktu yang disepakati
- Kumpul kembali ke Lobby Jamaah akan mengunjungi Blue Mosque, Hippo Drome, TopKapi Palace & Imperial Treasure.
- Jamaah kembali ke Hotel & Acara Bebas.
- Mengunjungi Camlica Hill on Asian Side of Istanbul, Istikal Street – Taksim Square
Hari 10 : Turkey
- Jamaah Breakfast Bersama.
- Jamaah akan City Tour Bursa Melintasi Selat Bosphorus dan Jembatan Osmangazi di Teluk Izmit.
- Jamaah Makan Siang Bersama.
- Jamaah Mengunjungi Grand Mosque and Tomb, Slik Market, Turkish Delight Shop.
Hari 11 : City Tour Istanbul Turkey
- Jamaah Sarapan Bersama.
- Jamaah akan mengunjungi Hagia Sophia Museum & Grand Covered Bazaar.
- Jamaah Makan Siang Bersama dan Persiapan untuk Kembali Ke Tanah Air.
- Jamaah Check Out Hotel.
- Jamaah Menuju Bandara Ataturk International Airport.
- Jamaah Tiba di Bandara dan Melakukan Proses Imigrasi.
Hari 12 : Istanbul - Jakarta
- Jamaah Tiba di Jakarta, Demikian selesai lah perjalanan ibadah umroh & amazing tour Turki bersama Abra Wisata Tour & Travel, Terima Kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu tamu-tamu Allah SWT. Semoga ibadahnya menjadi Umroh yang Mabrur & Perjalanan yang Berkesan